MEMPERINGATI PERISTIWA G30S/PKI
Siswa dan siswi MAN Kota Lhokseumawe kembali mengukir prestasi dan mengharumkan nama MAN Kota Lhokseumawe dalam acara lomba yang diselenggarakan oleh organisasi Pelajar Islam Indonesia (PII) Tingkat Pelajar se- Kota Lhokseumawe pada Sabtu, tanggal 28 September 2019 lalu. Mereka didampingi oleh Ibu Fitria Winanda. Adapun kategori yang diperlombakan yaitu Kategori Debat dan Deklamasi Puisi dalam rangka memperingati peristiwa G30S/PKI.
Tema yang diusung untuk lomba kali ini adalah “Membangun kompetensi kader HMI dalam berorganisasi untuk mewujudkan mahasiswa yang berlandaskan lima insan cita”
Alhamdulillah, untuk kategori debat, MAN Kota Lhokseumawe meraih juara 3 dan untuk lomba Deklamasi puisi mendapat juara 1. Selamat untuk para pemenang. Jangan lupa selalu bersyukur kepada Allah. Tingkatkan terus prestasi dan tetaplah semangat dalam menggapai mimpi. Jadikan perlombaan sebagai ajang untuk melatih kemampuan diri sekaligus mencari dan mendapatkan pengalaman baru .