Siswa MAN Kota Lhokseumawe Sabet Tujuh Juara pada DEMA Tarbiyah Fair 2023
LHOKSEUMAWE (Ayla Azzura, Aisya Nabila, Dina Qiswari) – Tarbiyah Fair merupakan wadah tempat siswa dapat mengasah kemampuan, menguji mentalitas dan tentunya mendapat pengalaman nyata dalam berkompetisi. Acara ini dimulai pada 18 s.d. 21 September 2023 di Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Malikussaleh Lhokseumawe dengan mengusung tema “Mendorong Siswa Untuk Meningkatkan Keunggulan Diri Demi Kemajuan Pendidikan Indonesia”.
Acara ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi, membuka sinergi, menjadikan kerjasama dan hubungan antara fakultas dengan pelajar, serta meningkatkan gairah literasi pelajar agar lebih semangat lagi dalam menggalakkan literasi di masa depan.
Pada acara ini siswa MAN Kota Lhokseumawe berhasil meraih juara di beberapa cabang perlombaan. Adapun juara yang diraih adalah:
1. Juara 1 Vokal Solo oleh Fathia Zuhaira;
2. Juara 2 Syarhil Qur’an oleh Lutvia, Jauza Haisyura & Cut Raihanda;
3. Juara 1 Musikalisasi Puisi Bahasa Inggris oleh M. Iqbal Varera & Fathia Zuhaira;
4. Juara 2 Bercerita Bahasa Arab oleh Haykal Fachri;
5. Juara 2 MTQ PAI oleh Khairatun Hisan;
6. Juara 3 Membaca Puisi oleh Naufal Gusti; dan
7. Juara Harapan 2 Kaligrafi oleh Raji Ifhalul Umam.
Adapula motivasi yang disampaikan oleh Fathia Zuhaira salah satu siswi yang meraih juara 1 Vocal Solo yaitu, “Jadilah diri sendiri serta berikan penampilan yang terbaik, karena selain diri sendiri tidak ada yang bisa melakukannya dengan lebih baik.” Menjadi diri sendiri dengan versi terbaik akan memicu rasa percaya diri dan keberanian yang tinggi.
“Alhamdulillah tentunya saya bersyukur dan juga bangga terhadap pencapaian siswa MAN Kota Lhokseumawe dalam beberapa waktu ini yang telah banyak mengharumkan nama madrasah dan berhasil membuktikan bahwa sekolah kita mampu bersaing dengan sekolah-sekolah tingkat kota, kabupaten, juga provinsi. Harapan saya semoga semakin banyak siswa MAN Kota Lhokseumawe yang mengukir prestasi di bidang akademik maupun non akademik. Kami juga berkomitmen untuk mendukung dan siap menjadi wadah siswa MAN Kota Lhokseumawe dalam membentuk kreatifitasnya. Terus berproses dan gali potensi diri agar kedepannya siswa mampu bersaing di level yang berbeda, provinsi dan nasional misalnya. Sekali lagi saya ucapkan selamat bagi anak-anak kami,” ucap Try Dony Pramana Putra S.Pd, selaku pendamping dan pembina kesenian MAN Kota Lhokseumawe.
Cut Irda Puspitasari dan Cut Meurah Diza Zuchra sebagai guru BK dan pedamping juga menyatakan rasa syukur dan bangga terhadap prestasi yang diraih siswa dengan membawa 6 piala perlombaan dan telah menambah daftar panjang madrasah dalam memenangkan kompetisi yang rutin diadakan oleh kampus IAIN Malikussaleh. Maknanya siswa MAN Kota Lhokseumawe memiliki potensi diri yang sangat baik dan minat bersaing yang sehat.
Semoga yang meraih juara dapat mempertahankan prestasinya dan terus berkembang di segi bidang apapun. Harapannya, prestasi ini dapat memotivasi para siswa MAN Kota Lhokseumawe untuk terus berkarya ke depannya. Karena halangan dan rintangan bukanlah penghambat kita menuju kesuksesan.