Gelar Gerakan Jumat Bersih oleh Wali Kota Lhokseumawe, MAN Kota Lhokseumawe Ikuti Kegiatan Gotong Royong
LHOKSEUMAWE (Dinda Humaira Aznun, Sayyida Nafisa Zuhra) – Berdasarkan hasil rapat koordinasi kepala madrasah dengan Pj. Walikota Lhokseumawe, bertepatan pada Jum’at (26/08), MAN Kota Lhokseumawe mengadakan gotong royong bersama guna mewujudkan lingkungan sekolah yang bersih di MAN Kota Lhokseumawe dalam rangka ‘Gerakan Jumat Bersih’.
Mengawali Jumat pagi, seluruh siswa MAN Kota Lhokseumawe diarahkan untuk membaca surah Yasin di kelas masing-masing. Tepat pada pukul 08.00 WIB, seluruh siswa diarahkan untuk memulai kegiatan gotong royong, mulai dari membersihkan kelas masing-masing, menanam bunga yang telah dibawa guna untuk melakukan penghijauan madrasah, dan membersihkan fasilitas lainnya seperti lapangan, perpustakaan, mushalla, ruang tata busana, aula, halaman, dan lainnya. Tidak hanya siswa, guru dan pegawai madrasah juga ikut berpartisipasi dalam kegiatan gotong royong ini.
Pada pukul 10.00 WIB, siswa dipersilahkan untuk beristirahat. Setelah beristirahat, siswa kembali diarahkan untuk melakukan kegiatan gotong royong sampai dengan selesai.
Dengan dilakukan kegiatan ini, semoga dapat mewujudkan lingkungan belajar mengajar yang lebih baik, nyaman, dan asri di MAN Kota Lhokseumawe.