Menegangkan! PILKASIM Pemilihan Ketua OSIM 2024/2025

LHOKSEUMAWE (Cut Syifa Unnisa) – Bertepatan pada tanggal 19 Januari 2024 MAN Kota Lhokseumawe mengadakan PILKASIM Pemilihan Ketua OSIM 2024/2025 dengan tema; pengembangan bakat minat, pemrograman kinerja dan peningkatan fleksibilitas, pemanfaatan teknologi, demokrasi sehat, dan pengaruh sosial media di lingkungan sekolah.

Pasangan calon dalam Pilkasim 2024/2025 oleh Paslon 01 (Hayna Vhonna Ryzkya dan Ratu Phonna Syakilla) perwakilan dari kelas XI MIA 1, Paslon 2 (Dimas Febrian Isma dan Muhammad Musayyar) perwakilan dari kelas XI MIA 2, Paslon 3 (Nurul Hijrah dan Tasya Tursina) perwakilan dari kelas XI MIA 3, Paslon 4 (Alif dan Muhammad Akram) perwakilan dari kelas XI MIA 6.

“Alhamdulillah acara berjalan dengan lancar semoga yang terpilih nantinya dapat menjadi pemimpin yang amanah. Saya yakin dan percaya bahwa yg terpilih adalah yang terbaik,” ujar Alfi Khairi selaku Ketua OSIM 2023/2024.

Debat berlangsung dengan lancar masing-masing pasangan calon dapat menjawab 4 sesi pertanyaan dengan baik. Pemilihan dilakukan melalui link yang telah diberikan oleh OSIM. Seluruh siswa dan siswi memilih pilihan yang terbaik bagi mereka. Setelah pemilihan selesai akan dihitung berapa banyak suara masing masing paslon. Pemilihan dengan suara terbanyak diraih oleh paslon 04 yakni Alif dan Muhammad Akram.

“Semoga kedepan begitu banyak hal positif yang hadir dalam organisasi OSIM serta kami berharap seluruh program baik agar tetap di lanjutkan serta dengan inovasi inovasi baru lainnya,” tambah Alfi Khairi.

Selamat kepada Ketua dan Wakil Ketua OSIM yang telah terpilih berdasarkan suara terbanyak. Seluruh siswa dan siswi MAN Kota Lhokseumawe berharap semoga OSIM ke depannya dapat menjalankan kewajiban nya dengan baik, amanah, dan lebih merealisasikan program program OSIM ke depannya.


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *