MAN Kota Lhokseumawe Raih Juara Pertama pada Gema War On Drug “Pemecahan Rekor MURI”
LHOKSEUMAWE (Maghfirah Chalid) – Gema War On Drugs “Pemecahan Rekor MURI” adalah kegiatan perlawanan terhadap narkoba dengan menyanyikan Mars BNN RI “Anti Narkotika” yang diselenggarakan oleh pihak BNN Kota Lhokseumawe.
Kegiatan ini dilaksanakan tepat pada tanggal 9 Februari 2023 di MAN Kota Lhokseumawe yang di ikuti oleh seluruh siswa, para guru beserta staff MAN Kota Lhokseumawe.
Alfi Khairi selaku Ketua OSIM MAN Kota Lhokseumawe serta Teuku Arkan Fachrazi sebagai perwakilan dari MAN Kota Lhokseumawe untuk mengambil penghargaan tersebut yang diserahkan oleh pihak BNN Kota Lhokseumawe.
“Perlombaan seperti ini sangat positif untuk kita semua karena dapat mempererat hubungan antar siswa dan guru, selain itu juga dapat menambah kreativitas siswa pada umumnya. Saya juga sangat bangga dengan seluruh pihak yang terlibat, karena tanpa adanya usaha daripada guru dan siswa tentunya kita tidak akan mendapat hasil yang maksimal,” ujar Alfi Khairi.
“Saya tidak mengira akan mendapatkan juara, karena banyak sekolah yang ikut berpartisipasi pada kegiatan ini,” ujar Teuku Arkan Fachrazi.
Semoga ke depannya MAN Kota Lhokseumawe dapat terus maju dan berprestasi, baik secara individu maupun kelompok demi mengharumkan nama baik madrasah, dan teruslah melangkah meski itu pelan dengan tujuan dan prestasi yang diinginkan.